Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2025

DEEP LEARNING

 DEEP LEARNING By: Mohammad Abu Yazid Al Bustomi Pengertian Deep Learning dalam Pendidikan Menurut saya, Deep Learning dalam konteks pendidikan bukan hanya sekadar belajar untuk mengingat, tetapi belajar untuk memahami secara mendalam dan menerapkan konsep dalam berbagai situasi. Dalam pembelajaran matematika, Deep Learning menekankan pada kemampuan siswa untuk mengaitkan konsep-konsep matematika, berpikir kritis, serta memecahkan masalah secara reflektif dan kreatif. Model ini menuntut siswa agar tidak hanya fokus pada hasil akhir, melainkan juga pada proses berpikir yang mereka tempuh saat menemukan solusi. Adapun prinsip utama Deep Learning mencakup beberapa tahapan, yaitu: 1. Pemahaman konsep dasar (Conceptual Understanding) 2. Analisis hubungan antar konsep (Conceptual Connection) 3. Aplikasi dalam konteks nyata (Real Application) 4. Refleksi dan evaluasi pembelajaran (Reflection and Evaluation) 5. Integrasi pengetahuan baru (Knowledge Integration) Cara Menerapkan ...

CAHAYA

 "CAHAYA" Karya: Febbe Ambar Istara Dalam setiap perjalanan hidup, selalu ada cahaya — kadang redup, kadang terang. Cahaya bukan hanya berasal dari matahari, tetapi juga dari hati, doa, dan harapan yang tak pernah padam.

JEDA DARI ANGKA

 Jeda Dari Angka By: Nafiatus Salma        Hari-hari kutulis dengan rumus, penuh tanda tambah dan kurung yang tak selalu seimbang. Kadang hasilnya tepat, kadang justru tak bisa kuhitung. Di papan tulis hidup, aku belajar lebih dari sekadar integral dan limit — tentang batas kesabaran, dan luasnya hati yang tak bisa diukur satuan apa pun. Aku lelah, tapi tak ingin berhenti. Aku salah, tapi masih mau mencoba.        Karena hidup tak pernah sesempurna deret geometri, tapi lebih mirip soal cerita yang belum selesai. Maka malam ini, kututup buku catatan dan kubuka diri. Kusimpan angka, kutulis kata. Sebab kadang, yang paling membuat kita bertumbuh bukanlah hasil hitungannya, melainkan jeda yang kita ambil di antaranya